05/25/13 | Dwi Panca Agustini

Sabtu, 25 Mei 2013

Komunikasi

Diposting oleh Dwi Panca Agustini di 09.47 0 komentar

A.     Komunikasi 
                 Komunikasi adalah suatu proses dimana seseorang atau beberapa orang, kelompok, organisasi dan masyarakat menciptakan dan menggunakan informasi agar terhubung dengan orang lain ataupun lingkungannya. Pada umumnya, komunikasi dilakukan secara lisan atau verbal yang dapat dimengerti oleh kedua belah pihak.  Apabila tidak ada bahasa verbal yang dapat dimengerti oleh keduanya, komunikasi masih dapat dilakukan dengan menggunakan gerak-gerik badan, menunjukkan sikap tertentu, misalnya tersenyum, menggelengkan kepala, mengangkat bahu. Cara seperti ini disebut komunikasi dengan bahasa nonverbal.

B.     Proses Komunikasi

                 Proses komunikasi adalah bagaimana komunikator menyampaikan pesan kepada komunikannya, sehingga dapat menciptakan suatu persamaan makna antara komunikan dengan komunikatornya. Proses komunikasi ini bertujuan untuk menciptakan komunikasi yang efektif (sesuai dengan tujuan komunikasi pada umumnya). Proses komunikasi, banyak melalui perkembangan. Proses komunikasi dapat terjadi apabila ada interaksi antar manusia dan ada penyampaian pesan untuk mewujudkan motif komunikasi.

1.      Komunikasi Internal
           Komunikasi internal adalah komunikasi yang berlangsung dalam ruang lingkup atau lingkungan organisasi atau perusahaan yang terjadi di antara anggota organisasi atau perusahaan tersebut. Komunikasi internal dapat dibedakan menjadi 3 macam yaitu :
a.       Komunikasi vertical
     Adalah informasi yang berlangsung secara formal dari seseorang yang memiliki wewenang atau kedudukan yang lebih tinggi kepada orang lain yang memiliki kedudukan yang lebih rendah.
Misalnya  : Perintah, teguran, pujian,dll.

b.      Komunikasi lateral
     Adalah informasi yang berlangsung diantara orang-orang yang memiliki kedudukan yang sama. Komunikasi lateral cenderung bersifat tidak formal.

c.       Komunikasi Diagonal
     Adalah informasi yang berlangsung diantara orang-orang yang bukan atasan ataupun bawahan namun kepada orang yg lain yang berbeda fungsionalnya atau antar pimpinan seksi lain.

2.      Komunikasi Eksternal
           Adalah Komunikasi yang berlangsung antara organisasi atau perusahaan dengan pihak masyarakat yang ada diluar organisasi atau perusahaan tersebut. Komunikasi dengan pihak luar dapat berbentuk:
a.       Eksposisi, pameran, promosi, dan sebagainya
b.      Konperensi pers
c.       Siaran televise, radio dan sebagainya
d.      Bakti social, pengabdian pada masyarakat dan sebagainya.

C.     Model Komunikasi

1.      Komunikasi antar pribadi
           Adalah Proses pengiriman dan peneriamaan pesan-pesan antara dua orang, atau di antara sekelompok kecil orang-orang dengan beberapa efek dan beberapa unpan balik seketika.

2.      Komunikasi intra-pribadi
           Komunikasi intrapribadi yaitu komunikasi yang terjadi pada saat kita berbicara kepada diri kita sendiri seperti melakukan perenungan, perencanaan, dan penilaian, pada diri kita sendiri yang membentuk landasan-landasan bagi tanggapan, motivasi dan komunikasi kita dengan orang-orang atau fakto-faktor di lingkungan kita.

3.      Komunikasi dalam organisasi
           Komunikasi organisasi adalah pengiriman dan penerimaan berbagai pesan organisasi di dalam kelompok formal maupun informal dari suatu organisasi. Komunikasi formal adalah komunikasi yang disetujui oleh organisasi itu sendiri dan sifatnya berorientasi kepentingan organisasi. lsinya berupa cara kerja di dalam organisasi, produktivitas, dan berbagai pekerjaan yang harus dilakukan dalam organisasi.

D.     Unsur-unsur komunikasi
a.       Sumber
b.      Komunikator
c.       Pesan
d.      Saluran
e.       Komunikasi
f.       Efek


 

Dwi Panca Agustini

Copyright© All Rights Reserved by Dwi Panca agustini